Profile SMK NU Sunan Giri Kepanjen

SMK NU Sunan Giri Kepanjen adalah sebuah Sekolah Menengah Kejuruan yang berada di Jl. Panglima Sudirman No. 244 Ngadilangkung, Kepanjen, Malang, tepatnya di sebelah selatan Kantor Desa Ngadilangkung, Kepanjen, atau sekitar 1,5 Km dari jantung Kota Kepanjen.

SMK NU Sunan Giri Kepanjen berdiri pada tanggal 16 Juli 1997 dibawah naungan Yayasan Taman Pendidikan Nahdatul Ulama Sunan Giri. Selain itu Yayasan TPNU Sunan Giri juga membawahi SMP Sunan Giri Kepanjen di alamat yang sama, dan SMA NU Sunan Giri Kepanjen di Jl. Panglima Sudirman 227 Ngadilangkung, Kepanjen, Malang.

SMK NU Sunan Giri Kepanjen dengan status Terakreditasi “B” memiliki 2 Jurusan Keahlian yang sangat dibutuhkan di dunia kerja, yaitu :

1. Jurusan Teknik Mekanik Otomotif (Teknik Kendaraan Ringan )
2. Jurusan Teknik Elektronika Audio Video

Sesuai Program Pemerintah dalam mengurangi tingkat pengangguran, SMK NU Sunan Giri Kepanjen terus berusaha semaksimal mungkin untuk menciptakan lulusan yang siap kerja sekaligus mahir / kompeten di bidangnya.

Sementara itu, beberapa keunggulan SMK NU Sunan Giri Kepanjen adalah :

1. Gedung milik sendiri
2. Berada di Lokasi yang Strategis, yakni di pinggir Jalan Raya Kepanjen – Malang
3. Kelas masuk Pagi, Siang dan Sore
4. Memiliki Bengkel dengan Standar Nasional
5. Tenaga Pengajar yang professional di bidangnya
6. Beasiswa bagi siswa tidak mampu
7. Mushola yang megah dan asri
8. Tersedia Asrama Panti Asuhan
9. Lapangan Basket dan Futsal
10. Laboratorium Bahasa
11. Laboratorium IPA
12. Perpustakaan
13. Radio Pendidikan Sunan Giri FM

Yang menarik ekstrakurikuler SMK NU Sunan Giri Kepanjen adalah :
1. Broadcasting / Kepenyiaran Radio yang memberikan kesempatan kepada setiap Siswa untuk belajar menjadi seorang Penyiar Radio, Reporter, Operator maupun Teknisi yang handal. Ekstrakurikuler ini sangat diminati oleh setiap Siswa dan Calon Siswa yang akan mendaftar di SMK NU Sunan Giri Kepanjen.
2. Badminton adalah salah satu ekstrakurikuler di SMK NU Sunan Giri yang memiliki banyak prestasi.
3. Sepak Bola dengan dukungan penuh Guru Olahraga yang berperan juga sebagai Pelatih menjadikan ekstrakurikuler ini juga menuai banyak prestasi.
4. Bola Basket juga merupakan ekstrakurikuler yang sangat diminati oleh setiap siswa. Apalagi dengan fasilitas lapangan basket di area sekolah membuat setiap siswa menjadi lebih semangat untuk berlatih dan berprestasi.

Seperti halnya SMK pada umumnya, sistem pembelajaran SMK NU Sunan Giri Kepanjen tidak hanya di lingkup sekolah, tetapi juga langsung di dunia usaha / dunia industri melalui PSG (Pendidikan Sistem Ganda).
Dengan mengirimkan siswa selama 4 bulan di tempat industri atau bengkel, diharapkan siswa akan belajar mandiri serta menambah wawasan dan pengalaman bekerja di dunia kerja. Sesuatu yang tidak akan ditemui langsung di lingkungan sekolah saja.

Saat ini SMK NU Sunan Giri Kepanjen terus berbenah diri guna meningkatkan kualitas sekolah. Rencananya SMK NU Sunan Giri Kepanjen akan membuka Jurusan Teknik Komputer dan Jaringan, dan Jurusan Broadcasting Radio.

Untuk Informasi Lebih Lanjut Hubungi :
SMK NU SUNAN GIRI KEPANJEN
Jalan Panglima Sudirman No.244
Ngadilangkung, Kepanjen, Malang
Telp. (0341) 7045811

(dikirimkan oleh Kontributor InfoKepanjen.com : Bapak Yoke Kurnia Dewanto, ST)

www.infokepanjen.com

0 komentar:

Posting Komentar

Ketik Komentar Anda, Klik "Select profile", Pilih Name/URL, Ketik Nama Anda, Klik "Lanjutkan", Klik "Poskan Komentar". Terima kasih atas Komentar Anda.

 
Cheap Web Hosting | Top Web Hosts | Great HTML Templates from easytemplates.com.